Edit Foto ala Selebgram

Tips Edit Foto ala Selebgram Dengan Aplikasi Ini

Posted on

Tips edit foto ala selebgram dapat membantu kamu yang ingin tampil ciamik di foto-foto hasil jepretanmu sendiri

Media sosial merupakan aplikasi yang paling banyak mendapatkan kunjungan di dunia.

Anda pasti sering membagikan keseharian Anda melalui foto-foto kegiatan Anda tersebut.

Konten-konten foto selalu menjadi konten yang menarik untuk dinikmati.

Sebelum konten foto tersebut Anda upload di media sosial Anda tentu mengeditnya terlebih dahulu, kan?

Tips edit foto ala selebgram pastinya akan membantu Anda mendapat hasil foto yang bagus.

Hasil foto tanpa edit memang memiliki ciri khas tersendiri yang bisa membuat orang lain tertarik. Tetapi sebuah foto dengan porsi editan yang sesuai akan menghasilkan karya foto yang semakin menarik pula. Apalagi bila Anda memposting foto-foto ala selebgram yang selalu bisa menarik perhatian. Tentunya media sosial Anda akan semakin ramai dengan kunjungan dari orang-orang yang menyukai foto Anda.

Tips Edit Foto Ala Selebgram dengan Aplikasi Ini!

Untuk mendapatkan hasil editan foto ala selebgram Anda tentu harus mengikuti aplikasinya pula.

Hal ini dapat bisa memberikan efek yang semirip mungkin dengan hasil editan para selebgram terkenal di Indonesia.

Nah, berikut inilah tips-tips untuk mengedit foto ala selebgram dengan beberapa aplikasi tertentu.

Tips Edit Foto Ala Selebgram

Aplikasi Lightroom

Siapa sih yang gak kenal dengan aplikasi photo editor yang satu ini?

Merupakan versi lebih ‘ringan’ dari Adobe Photoshop Express, aplikasi ini jadi salah satu yang paling banyak dipakai selebgram dan influencer.

Aplikasi photo editor ini menyajikan serangkaian fitur yang cukup lengkap dan terbaik di kelasnya.

Foto-foto biasa dijamin bakal auto bagus saat diedit dengan Lightroom.

Lightroom bisa anda gunakan untuk mengedit foto ala selebgram.

Aplikasi ini berasal dari vendor perusahaan digital yang bergerak dalam bidang desain dan gambar terbaik di dunia, Adobe.

Anda bisa mengedit foto dengan menggunakan banyak fitur menarik secara gratis.

Keunggulan dari aplikasi ini adalah dapat memperbaiki exposure dan pencahayaan dari foto Anda.

Anda tentu mengetahui bahwa foto-foto ala selebgram biasanya memiliki pengaturan exposure yang pas dan pencahayaan fotonya yang tepat.

Noise dalam foto pun bisa teratasi dengan fitur noise reduction dari aplikasi Lightroom.

Aplikasi Pixlr

Aplikasi edit foto ala selebgram yang satu ini memiliki banyak fitur efek atau filter yang banyak.

Dengan aplikasi ini Anda bisa mengatur dan mengubah mood dari sebuah foto sesuai dengan scene yang ada di foto.

Penyesuaian ini bisa memberikan efek foto yang kuat dan lebih bermakna sajiannya.

Menariknya, di aplikasi Pixlr terdapat template foto sehingga Anda hanya perlu memasukkan foto yang Anda inginkan.

Melalui template tersebut Anda juga bisa melakukan penyesuaian beberapa hal untuk mendapatkan hasil akhir yang sempurna.

Gunakan pula fitur kolase untuk menampilkan beberapa foto dalam satu tampilan foto saja.

Model foto seperti ini sangat sering dan umum bagi seorang selebgram.

Aplikasi PicsArt

Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk melakukan pengeditan terhadap foto secara menyeluruh.

Melalui aplikasi ini Anda tidak hanya sekedar memperbaiki pencahayaan dan memberikan filter saja.

Banyak sekali foto-foto luar biasa hasil karya aplikasi PicsArt sampai-sampai mungkin saja Anda mengira itu berasal dari aplikasi besar seperti Photoshop.

Untuk mengikuti tren editan selebgram Anda bisa menambahkan item-item tertentu pada foto Anda.

Pastikan Anda sudah menentukan konsep foto seperti apa yang Anda inginkan terlebih dahulu.

Hal ini agar Anda tidak memberikan item yang tidak perlu terhadap foto tersebut.

Anda bisa juga meniru hasil foto yang sudah jadi menggunakan foto Anda.

Semakin lama Anda akan semakin mahir dan bisa menciptakan foto yang lebih bagus lagi.

Tips Edit Foto Ala Selebgram

Snapseed

Seringkali, foto cantikmu terganggu oleh adanya objek-objek yang nggak anda inginkan.

Atau yang lebih parah, anda merasa risih karena sedang breakout sehingga wajahmu jadi berjerawat.

Tenang, untuk cara atau panduan edit foto keren di HP yang satu ini, kamu bisa menggunakan sederet aplikasi photo editor, contohnya Snapseed.

Aplikasi ini punya fitur Healing yang memungkinkanmu menghapus objek yang mengganggu pemandangan.

Selain itu, fitur ini juga dipakai untuk menghaluskan objek foto yang dirasa terlalu kasar. Foto jadi lebih cantik dan estetik, kamu pun bakal puas banget!

VSCO

Meskipun namanya udah nggak sepopuler dulu, namun aplikasi ini tetap jadi salah satu yang terbaik dari sekian aplikasi photo editor lainnya.

VSCO juga biasa digunakan sebagai pendamping aplikasi photo editor lain.

Keunggulan VSCO sendri cukup beragam.

Selain filter minimalis nan estetik, aplikasi ini juga menyediakan efek vintage yang kece abis.

Anda bisa berasa mengemulasikan hasil kamera klasik dari Kodak dan Fuji.

Itulah lima tips edit foto ala selebgram menggunakan aplikasi-aplikasi yang sesuai.

Setiap aplikasi tersebut pada dasarnya memiliki fungsinya masing-masing.

Sehingga tidak jarang selebgram menggabungkan beberapa aplikasi di atas untuk mendapatkan hasil foto yang sempurna.